TIPS MEMOTRET MENGGUNAKAN SMARTPHONE
Tips memotret menggunakan smartphone untuk menghasilkan gambar yang tidak kalah bagusnya dengan hasil jepretan kamera profesional.
Banyak faktor yang dapat memengaruhi hasil jepretan kamera agar terlihat bagus. Mulai dari kualitas kamera, cara memotret, pencahayaan, momen yang pas, dan masih banyak lagi. Seiring perkembangan teknologi yang semakin pesat, teknologi kamera smartphone pun terus mengalami peningkatan. Beberapa vendor telah melengkapi kamera smartphone ciptaannya dengan fitur canggih layaknya fitur yang terdapat pada kamera saku atau bahkan SLR. Jika kita mengerti dan cermat menggunakannya, memotret menggunakan smartphone pun dapat menghasilkan gambar yang tidak kalah bagusnya dengan hasil jepretan kamera profesional. Nah, untuk itu Jaka akan berbagi sedikit tips tentang memotret menggunakan kamera smartphone.
1. Pahami pengaturan kamera
Sebelum mulai memotret, tentunya kamu harus memahami terlebih dahulu karakter dan pengaturan kameranya itu sendiri. Ada fitur apa saja sih yang bisa kamu explore untuk mendapatkan gambar yang maksimal. Contohnya seperti mengatur nilai ISO, white balance, exposure, resolusi gambar, dan yang lainnya.
https://goo.gl/images/4CpRXZ
2. Hindari zoom
Hampir semua kamera smartphone memiliki fitur zoom. Namun harus kamu ketahui bahwa sebetulnya penggunaan fitur zoom pada kamera smartphone akan membuat kualitas gambar menjadi turun atau noise dan cenderung tidak tajam. Jadi, jika kamu merasa kurang dekat dengan objek foto dan memungkinkan untuk mendekat, maka sebaiknya mendekat.
3. Perhatikan arah datangnya cahaya
Yang tidak kalah pentingnya dalam momotret adalah pencahayaan. Kamu harus cermat melihat arah datangnya cahaya. Memotret dengan membelakangi arah datangnya cahaya akan membuat gambar lebih bagus dan terang. Sebaliknya, jika kamu memotret berlawanan dengan arah datangnya cahaya, maka objek foto akan gelap atau menjadi gambar siluet seperti bayangan . Untuk itu, gunakan flash jika ada. Seringnya bereksperimen dengan cahaya akan membuat hasil jepretan kamu lebih bervariasi.
4. Hindari penggunaan efek di kamera
Jaka menyarankan untuk selalu memotret dalam mode normal tanpa efek. Jika kamu ingin menambahkan efek, lakukan menggunakan software pengolah foto dan simpanlah dalam file yang berbeda, jangan menimpa foto aslinya, sehingga file gambar aslinya masih tetap terjaga.
5. Momen yang tepat
Momen yang pas akan meningkatkan kualitas fotomu. Saat kamu memotret binatang, anak-anak, orang berolah raga, atau memotret apapun yang sifatnya bergerak, menunggu momen yang pas adalah salah satu hal penting yang harus kamu perhatikan.
6. Tangan stabil saat memotret
Hal penting lainnya yang harus diperhatikan dalam memotret menggunakan kamera smartphone adalah kestabilan tangan. Seperti kita ketahui, kebanyakan kamera smartphone memiliki kecepatan menangkap gambar (shutter speed) yang rendah. Ketahui berapa lama kamera kamu membutuhkan waktu untuk menangkap gambar, mulai saat menekan tombol shutter hingga selesai menangkap gambar (shutter lag). Selama proses tersebut, usahakan tangan tetap stabil.
7. Lensa kamera selalu bersih
Hal sepele tapi penting yaitu memastikan lensa kamera dalam keadaan bersih. Gunakan kain khusus pembersih lensa untuk menjaga kaca lensa kamera tetap bagus.
Sekian tips dari kami, Semoga bermanfaat.
Sumber:
https://jalantikus.com/gadgets/7-tips-dan-trik-fotografi-menggunakan-kamera-smartphone/
Komentar
Posting Komentar